Paket MyPrio X Unlimited untuk Pelanggan Pascabayar

829
Paket MyPrio X Unlimited untuk Penggunaan Pelanggan Pascabayar
Ilustrasi Paket MyPrio X Unlimited. Foto: gizmologi

Texno.ID – Paket MyPrio X Unlimited adalah plan yang menawarkan unlimited internet untuk semua jaringan dan aplikasi. Penawaran tersebut dari PT XL Axiata Tbk supaya bisa memberikan layanan terbaik. Selain itu, mampu mendukung segala aktivitas digital untuk masyarakat pada masa pandemi seperti sekarang ini.

Layanan Paket MyPrio X Unlimited

MyPrio X memberikan banyak pilihan harga mulai dari 80 ribu per bulan. Layanan ini merupakan sebuah plan yang bisa memberikan manfaat unlimited internet.

Layanan dari XL Pascabayar ini menawarkan paket bernama MyPrio Plan. Paket ini memiliki kuota internet yang besar untuk semua jenis jaringan, SMS ke semua Axis dan XL, serta data telepon. Pengguna bisa chatting sepuasnya melalui Line, WhatsApp, maupun BBM.

Tentang XL Axiata

PT XL Axiata merupakan sebuah perusahaan telekomunikasi terkenal di Indonesia. XL Axiata lebih fokus dalam menyediakan berbagai layanan digital.

Hal ini untuk memberikan kemudahan dalam kegiatan sehari-hari dan mendorong perkembangan ekonomi digital. Sudah mulai beroperasi sejak 8 Oktober 1996.

Kini XL Axiata telah menyediakan berbagai macam layanan untuk pelanggan korporat dan ritel. Didukung oleh jaringan yang luas dan berkualitas di seluruh Tanah Air.

Pada tahun 2014, XL Axiata mengimplementasikan sebuah jaringan 4G LTE. Kemudian dilanjutkan pengembangan 4G LTE komersial skala nasional tahun 2015.

XL Axiata adalah salah satu bagian dari Axiata Group dengan Dialog (Sri Lanka), Celcom (Malaysia), Smart (Cambodia), Robi (Bangladesh), dan Ncell (Nepal).

Lima Pilihan

Paket MyPrio X Unlimited ini hadir dengan dengan lima macam pilihan terbaik. Gold X, Ultima X, Platinum X, Diamond X, dan MyPrio Silver X.

Pada MyPrio Silver X memiliki kuota bulanan sebesar 20GB untuk akses aplikasi seperti Line, WhatsApp, Shopee, Blibli, Gojek, dan masih banyak lagi.

Ungkapan Chief Sales Officer XL

Octavia Kurniawan (Okie) sebagai Chief Sales Officer XL Axiata mengatakan bahwa dalam masa pandemi seperti sekarang ini yang terus berimbas. Sehingga semakin tinggi pula kebutuhan masyarakat untuk layanan data agar bisa mendukung segala aktivitasnya.

Sementara tidak dapat dipungkiri bahwa keadaan ini akan berimbas pada turunnya jumlah daya beli oleh masyarakat. Maka dari itu, perusahaan XL menghadirkan sebuah produk sesuai dengan kebutuhan daya beli pelanggan. Selain itu, banyak pilihan harga yang sangat terjangkau dengan kuota lebih besar.

Harga

Agar bisa membantu masyarakat, XL Axiata akan menyesuaikan harga paket MyPrio X Unlimited dengan daya beli para pelanggan di setiap daerah.

Sehingga masyarakat yang ingin memiliki paket, dapat mengeceknya di XL Center. Karena di setiap daerah juga memiliki harga layanan yang berbeda-beda.

Ada juga penawaran eksklusif untuk para pelanggan yang mendaftarkan layanan tersebut menggunakan kartu kredit. Hal ini agar mendapatkan bonus upgrade kuota serta batas pemakaian untuk plan dan manfaat unlimited internet.

Manfaat

Manfaat dari upgrade berupa paket MyPrio X Unlimited Silver akan menjadi 40GB per bulan. Sedangkan untuk unlimited plan, akan memiliki banyak variasi batas wajar sampai dengan 250GB.

Unlimited Platinum X sebesar 120GB, Unlimited Gold X 70GB, Unlimited Ultima 250GB, dan Unlimited Diamond X 200GB. Selain itu, para pelanggan bisa mendapatkan manfaat yang lain berupa bebas nelpon ke sesama Axis maupun XL. Bahkan bebas SMS ke semua jenis operator dan kuota nelpon yang sangat besar.

Booster dengan Data Terbaru

Untuk para pelanggan yang memerlukan dukungan tambahan berupa kuota data, XL Prioritas akan menghadirkan banyak pilihan booster tambahan dengan harga cukup terjangkau.

Adapun jenis paket MyPrio X Unlimited kuota tambahan yang mengalami pembaruan harga adalah Booster Data Bulanan. Mulai dari harga 20 ribu sebesar 75GB per bulan, Booster Data Harian mulai dari 7 ribu sebesar 2GB untuk tiga hari, dan Apps Booster 20 ribu sebesar 30GB per bulan.

Apps Booster

Untuk kuota Apps Booster, bisa terpakai dalam mengakses aplikasi. Seperti Viu, Netflix, Spotify, YouTube, Instagram, dan masih banyak lagi.

Pada harga booster yang sudah tercantum, belum termasuk pajak 10%. Untuk pembeliannya bisa anda lakukan dengan aplikasi MyXL, WhatsApp Business XL Prioritas, dan *123#. Tentu dengan berbagai macam cara bayar.

Dengan berbagai pilihan jenis kuota data dan harga terjangkau dari XL, masyarakat bisa melakukan segala aktivitas online dengan nyaman. Tanpa harus khawatir akan kehabisan kuota dan tagihan membengkak.

Untuk info lebih lanjut terkait layanan paket MyPrio X Unlimited, bisa mengunjungi situs https://prioritas.xl.co.id.