Cara Menghapus Komen di IG, Ketahui Apa Saja Langkahnya

427
Cara Menghapus Komen di IG, Ketahui Langkahnya Berikut
Ilustrasi cara menghapus komen di IG. Foto: Ist/Net

Texno.ID – Cara menghapus komen di IG perlu anda ketahui. Saat ini sudah banyak aplikasi foto yang tersedia Play Store. Namun ada satu aplikasi yang sudah banyak dan populer digunakan oleh orang-orang. Aplikasi popular tersebut adalah Instagram (IG).

Aplikasi ini membolehkan setiap orang untuk menyukai dan berkomentar pada foto anda. Terkadang ada saja orang yang berkomentar tidak sopan. Sehingga anda perlu menghapus komen tersebut. Tentunya ada cara untuk mengatasi hal yang tidak disukai tersebut.

Inilah Cara Menghapus Komen Sendiri di IG

Apabila anda menuliskan sebuah komen di IG, padahal setelah dibaca kembali katanya tidak tepat, tentunya ada cara untuk bisa menghapus komen tersebut.

Komen di Postingan Sendiri

Apabila anda tidak sengaja komen yang tidak tepat di postingan sendiri, cara menghapus komen tidak terlalu sulit. Anda bisa mengikuti beberapa langkah menghapus komen berikut.

  1. Langkah awal, jalankan aplikasi IG anda dan menuju ke postingan.
  2. Kemudian cari komen yang akan anda hapus.
  3. Pilih komen tersebut dan cari ikon tempat sampah di bagian atas.
  4. Selesai. Cara menghapus komen di IG begitu mudah.

Namun apabila tidak jadi menghapusnya, anda harus segera memilih opsi urungkan di bagian bawahnya. Opsi yang muncul setelah komen tadi anda hapus.

Komen di Postingan Orang Lain

Apabila anda tidak sengaja komen di postingan IG orang lain, kemudian sempat berpikir bahwa komen tersebut kurang tepat, anda bisa menghapus komen di postingan IG orang lain.

Anda perlu menjalankan aplikasi IG. Kemudian buka postingan yang ada komen anda. Cari komen yang ingin anda hapus dan pilih komen tersebut.

Setelah itu, tekan ikon tempat sampah pada bagian atasnya. Untuk menghapus komen sudah selesai anda lakukan. Komen tersebut akan hilang dan tidak terlihat oleh orang lain.

Cara Menghapus Komen Orang Lain di IG

Pada saat anda posting foto di Instagram dan ada orang lain yang komen tidak tepat, maka anda tetap bisa untuk menghapus komen tersebut.

Komen di Postingan Sendiri

Apabila ada orang lain komen di postingan anda, sedangkan komen tersebut cukup mengganggu, anda masih bisa menghapus komen IG tersebut dengan gampang.

Anda hanya perlu menjalankan aplikasi IG. Setelah itu, mencari postingan anda. Anda bisa menemukan komentar orang lain yang ingin anda hapus. Pilih komen tersebut dan tekan ikon tempat sampah di bagian atas.

Cara menghapus komen tersebut selesai anda lakukan. Saat ini komen tersebut sudah hilang. Anda pun sudah tidak perlu khawatir dengan komen yang mengganggu.

Komen di Postingan Orang Lain

Cara menghapus komen orang lain di postingan IG, namun postingan tersebut milik orang lain, sebenarnya tidak bisa. Hal itu karena yang memiliki hak tersebut hanya pemilik postingan saja. Anda hanya bisa melaporkan komen ke IG langsung.

Apabila laporan anda valid dan disetujui pihak IG, maka komen akan segera terhapus. Untuk caranya, bisa membuka postingan IG yang ingin anda hapus komennya. Pilih komen tersebut dan tekan ikon tanda seru di bagian atas.  

Kemudian pilih opsi “laporkan komentar ini”. Anda bisa memilih alasan yang tepat untuk menghapus komen tersebut. Setelah itu, tunggu laporan anda dan pihak IG akan meninjau.

Meskipun cara ini tidak sepenuhnya berhasil, apabila laporan anda tepat dengan alasan masuk akal, maka komen akan terhapus oleh pihak IG.

Kini anda bisa mengetahui cara menghapus komen di IG. Apabila ada komen yang mengganggu, maka cara menghapusnya pun mudah.