Hp Oppo A1 Pro Siap Rilis, Ini Bocoran Spesifikasinya!

336
Hp Oppo A1 Pro Siap Rilis, Ini Bocoran Spesifikasinya!
Ilustrasi Hp Oppo A1 Pro. Foto: Ist/Net

Texno.ID – Hp Oppo A1 Pro sudah menjadi topik hangat di internet. A1 Pro akan menjadi hp keluaran terbaru Oppo. Menjelang peluncuran resminya, spesifikasi hp terbaru ini sudah banyak tersebar di media online.

Banyak orang yang tertarik dengan bocoran spesifikasi hp Oppo yang masih dalam tahap pengembangan ini. Sejauh ini memang produk Oppo tidak pernah mengecewakan.

Brand asal China tersebut selalu berhasil menciptakan produk yang berkualitas dengan harga yang masih bersaing dengan pasaran. Beberapa bocoran menyebut bahwa hp ini akan hadir dengan desain panel belakang perangkat.

Bocoran Spesifikasi Hp Oppo A1 Pro

Oppo kembali mengeluarkan produk dari jajaran seri A mereka. A1 Pro ini kabarnya menjadi model Pro pertama yang Oppo keluarkan dari seri ini.

Hp ini memiliki desain keren yang hadir untuk kalangan menengah. Satu hal yang paling menonjol dari smartphone ini adalah bagian belakangnya.

Oppo A1 Pro menggunakan modul kamera yang bentuknya seperti pil. Kemudian, di bagian panel belakang juga terdapat cincin melingkar.

Tidak seperti smartphone seri A lainnya, Oppo A1 Pro hadir dengan membawa desain premium layaknya seri Find X yang memiliki ciri khas layar melengkung atau curved.

Tampilan Layar

Dari segi layarnya, hp Oppo A1 Pro ini hadir dengan membawa layar tipe AMOLED FD dan sudah 120 Hz. Layar smartphone ini pun cukup besar dengan ukuran 6,7 inci, tetapi tampak melengkung.

Layar tersebut mampu menghasilkan resolusi hingga 1080 x 2412 pixels dengan kerapatan layar mencapai 394 ppi. Kemudian tersedia juga lubang punch dan pemindai sidik jari di bawah layar.

Performa Oppo A1 Pro

Untuk masalah performanya, smartphone Oppo ini mendapatkan dukungan dari chipset Qualcomm Snapdragon 695 yang dipadukan dengan RAM sebesar 128 GB.

Kemudian, Oppo juga memberikan dukungan dari CPU Octa Core 2.2 GHz, Kyro 660 + 1.7 GHz, Hexa Core, Dual Core, dan juga Kyro 660 yang membuat performanya semakin kencang.

Untuk masalah penyimpanannya. Oppo menyematkan memori internal sebesar 128 GB sebagai penyimpanan. Jika masih kurang, maka pengguna dapat memperluasnya lagi menggunakan MiscroSD hingga 1 TB.

Jika berbicara performa, maka pastinya tidak ketinggalan dengan baterai. Hp terbaru Oppo ini menggunakan baterai tipe Li-Polymer dengan kapasitas daya 5.000 mAh non removable.

Pastinya baterai tersebut sudah mendukung fast charging sebesar 67W dengan USB Type-C seperti kebanyakan smartphone terbaru lainnya.

Kamera Ponsel

Satu yang paling ditunggu-tunggu pastinya adalah kamera ponsel. Untuk fotografinya, smartphone terbaru besutan Oppo ini kabarnya akan hadir dengan membawa kamera utama yang beresolusi 108 MP + 2 MP.

Kamera hp Oppo A1 Pro ini sudah mendapat dukungan dengan fitur autofocus dan juga LED Flash. Selain itu, Oppo mengklaim bahwa kamera utama ponsel ini mampu menghasilkan perekaman video dengan kualitas HD 1920 x 1080 di 30 fps.

Resolusi gambar yang Oppo A1 Pro hasilkan yaitu 12000 x 9000 Pixels. Itu semua berkat dukungan dari Exposure Compensation, ISO Control, dan juga Continuous Shooting.

Ada juga beberapa pilihan fitur lainnya seperti Digital Zoom, Auto Flash, Touch to focus, dan juga Face Detection.

Sedangkan untuk kebutuhan selfie dan obrolan panggilan video, ponsel ini menyediakan single kamera depan yang memiliki resolusi 16 MP.

Kapan Ponsel Ini Rilis?

Hingga saat ini Oppo belum memberi kepastian akan tanggal rilis ponsel A1 Pro. Hanya saja kemungkinan besar ponsel ini akan meluncur pada 9 Februari 2023 mendatang.

Ada juga yang menyebut bahwa jika hp Oppo A1 Pro ini masuk Indonesia, maka namanya akan berubah menjadi Oppo A98. Benarkah demikian? Kita tunggu saja.