iPad Pro 2021 Segera Dijual di Indonesia, Berikut Spesifikasinya

378
iPad Pro 2021
iPad Pro 2021. Foto: Ist/Net

Texno.ID – iPad Pro 2021 dari Apple dalam sebuah event yang berlangsung pada April 22 lalu yang bertajuk Spring Loaded. Hadir dalam dua pilihan ukuran layar yaitu 11 inch dan 12,9 inci. Ipad terbaru ini bahkan sudah mendapat dukungan konektivitas 5G.

iPad Pro 2021 Mulai Didistribusikan

Berbeda dengan generasi sebelumnya, kedua model iPad terbaru ini mengusung chip paling baru. Generasi tersebut yaitu M1 yang berbasis ARM, dengan GPU 8 core dan CPU 8 core.

Sayangnya peluncuran versi 12,9 inci ini harus tertunda hingga Juli 2021 karena adanya krisis pasokan semikonduktor yang melanda dunia. Adanya sebuah masalah dalam teknologi layar yang menjadikan hambatan untuk Apple memproduksi barang tersebut.

Dalam situs Apple menerangkan bahwa iPad Pro 11 inci bersama dengan 12,9 inci ini akan dikirimkan pada akhir bulan Mei. Perkiraan pengiriman model iPad Pro 12,9 inci akan terlaksana hingga Juli guna memenuhi pesanan bulan ini.

Lolos TKDN

Kedua iPad Pro 2021 yang Apple luncurkan sudah lolos sertifikat TKDN dan postel. Terpenuhinya syarat tersebut tentunya sudah pasti jika iPad Pro 11 inci dan iPad Pro 12,9 inci segera dapat meluncur di Indonesia.

Apple mendaftarkan perangkatnya dengan kode A2459 yang merupakan kode iPad Pro 11 inch WiFi dan Cellular, serta kode A2461 untuk iPad Pro 12,9 inci WiFi dan Cellular. Pada laman tersebut juga menyebutkan iPad Pro 2021 juga sudah memenuhi TKDN hingga 30 persen.

Spesifikasi Singkat

Layaknya MacBook Air dan Pro, Apple yang meluncurkan iPad Pro 2021 ini juga melengkapi tablet tersebut dengan chip Apple M1 yang kinerjanya tentu luar biasa jika daripada dengan pendahulunya.

Bahkan raksasa teknologi yang berasal dari Cupertino Amerika Serikat ini juga mengklaim bahwa 8 core CPU yang ada di iPad Pro akan membuat performanya menanjak hingga 50 persen dari generasi sebelum iPad 2021 ini. Dari segi kinerja grafis juga akan mengalami peningkatan hingga 40 persen lebih cepat berkat 8 core yang iPad ini miliki.

Dengan mengusung RAM hingga 16 GB dan memori internal yang Apple buat 2 kali lebih cepat yang lengkap dengan kapasitas hingga 2TB. Berbekal port USB Type-C yang mendukung adanya Thunderbolt dan USB 4 ini membuatnya semakin serbaguna.

Sebab bandwidth mencapai 40 Gbps. Ini berarti, 4 kali lebih banyak daripada generasi sebelumnya. Oleh karena itu, tablet ini dapat terhubung ke monitor Pro Display XDR hingga resolusi Full 6K.

Layar Liquid Retina XDR

Layar pada iPad Pro 11 inci 2021 ini menggunakan Liquid Retina dengan resolusi 2388 x 1688 pixel dan sudah mendukung HDR. Teruntuk iPad Pro 12,9 inci menggunakan Liquid Retina XDR dengan puncak kecerahan hingga 1.600 nit serta memiliki resolusi 2372 x 2048 pixel.

Tidak hanya itu saja, Apple juga menggunakan 10.000 mini LED dengan 2.500 local dimming zones. Mampu membuat layar tablet baru tersebut setara dengan Pro Display XDR. Sehingga mampu mendukung para profesional yang ada dalam industri kreatif seperti fotografer, videografer hingga pencipta film akan mampu melihat serta mengedit konten HDR mereka pada layar yang dapat pengguna bawa ke mana saja ini.

Jadi semakin luar biasa dengan dukungan 5G yang Apple brikan kepada produk barunya ini. Tablet ini juga berbekal dua kamera sensor LiDAR pada bagian belakang. Sementara untuk bagian depan iPad Pro 2021 tersemat kamera ultra wide dengan ukuran 12 MP yang membawa fitur Centre Stage. Sebuah fitur yang menggunakan bidang pandang jauh lebih besar daripada kamera depan. Bahkan, kemampuan dari mesin M1 yang dapat mengenali serta menjaga pengguna tetap berada di tengah frame.