Game Android Formula 1 Menyajikan Sensasi Balapan Lebih Terasa

405
Game Android Formula 1 Menyajikan Sensasi Balapan Lebih Terasa
Ilustrasi Game Android Formula 1. Foto: Ist/Net

Texno.ID – Game Android Formula 1 menjadi salah satu pilihan game yang menarik. Game balap merupakan salah satu genre paling populer untuk semua pecinta game. Melakukan pertarungan dengan teman atau saudara Anda, tentunya sangat menyenangkan.

Kemudian berteriak dalam kebahagiaan saat Anda akan mengalahkan lawan. Terlebih dalam pertandingan head-to-head. Sejak dulu hingga sekarang, meski medium permainannya sudah berubah.

Namun kesenangan dan sensasinya yang dihadirkan masih tetap sama. Game balap sebenarnya sangat besar dan memiliki banyak kategori lainnya. Formula 1 menjadi salah satu kategori populer yang pastinya menarik dan kini sangat populer.

Inilah Pilihan Game Android Formula 1

Memainkan game racing, khususnya Formula 1 pastinya akan terasa lebih menantang. Sejumlah game Android ini lebih kompetitif dan lebih ganas. Untuk itu ketahui beberapa pilihan game racing menarik berikut ini.

F1 Mobile

Untuk Android, balapan F1 juga memiliki game official. F1 Mobile menjadi game balapan yang menampilkan grafis tinggi dengan gameplay yang terbilang kompleks.

Game dari Codemasters tersebut merupakan salah satu game balap mobil terbaik di Android. Hal itu karena menghadirkan grafis HD berkualitas dan menyajikan tim-tim resmi F1. Tim tersebut tentunya yang dapat menjadi lawan Anda.

Anda sebagai pemainnya memiliki tugas membuat tim F1 sendiri untuk bertanding dengan 10 tim F1 official lainnya. Seperti halnya Ferrari, McLaren, Mercedes, ALfa Romeo Racing, Red Bull Racing, dan yang lainnya.

Terdapat beberapa tingkat kesulitan yang dapat Anda sesuaikan saat memainkannya. Namun, sebaiknya Anda menggunakan level paling tinggi. Sehingga akan memberikan sensasi balapan yang semakin terasa.

Real Racing 3

Pilihan game Android Formula 1 lainnya adalah Real Racing 3. Game ini merupakan salah satu game racing yang paling populer di Play Store. Hal tersebut tentunya tidak lepas dengan adanya kualitas grafis dan gameplay sangat baik. 

Anda akan memainkan berbagai mobil sport hasil dari pabrikan terkenal secara lebih puas. Bahkan juga dapat mencoba balapan F1 dari game ini. Keseluruhan mobil yang terdapat di game ini hadir dengan sangat detail.

Car Racing Game

Game Formula 1 yang satu ini tampak berbeda dengan lainnya. Hal itu tampak dari sirkuit disajikan dari game ini. Bagi pemain akan melakukan race di sebuah arena balapan. Letaknya yang sangat tinggi, bahkan lebih tepatnya di langit.

Pada pengemudinya tidak berasal dari karakter profesional, terlebih yang berhubungan di dunia Formula 1. Meskipun begitu Car Racing Game terbilang cukup menghibur. Sehingga dapat menghilangkan rasa bosan.

F1 Clash

F1 Clash menjadi salah satu game Android Formula 1. Game yang menyajikan gameplay lebih santai. Hal itu karena pemainnya tidak berprofesi sebagai pembalap, namun memiliki peran sebagai pemilik tim.

Pada karakter utamanya, sebaiknya dapat mendukung setiap pembalap. Terutama saat dan setelah melakukan pertandingan. Mulai dengan menyiapkan mesin mobil yang kompeten, memeriksa kendaraan saat memasuki pit stop, dan yang lainnya. Penyajian game ini dengan pilihan mode potrait bukan landscape.

FX Racer

FNK Games yang menghadirkan FX Race sebagai salah satu game racing. Game yang satu ini tidak terlalu banyak memiliki hal spesial. Bahkan saat mulai masuk ke dalam permainannya, tidak menawarkan tutorial atau training.

Sehingga akan langsung melakukan balapan dengan pembalap lainnya. Melihat pada tampilan menunya yang tampak sederhana. Hal itu menjadikan game ini mudah dipahami.

Terdapat fitur upgrade kendaraan pada game ini, namun tidak dapat memilih salah satu komponennya. Sehingga saat upgrade, maka pemainnya akan menaikkan level. Mulai dari speed, acceleration, grip on curve, serta brakes secara bersamaan.

Game Android Formula 1 menjadikan pilihan game racing yang semakin seru. Game racing termasuk salah satu genre paling populer untuk semua pecinta game.