Game Super Aritmatika Kreasi Mahasiswa ITB, Matematika Jadi Seru!

363
Game Super Aritmatika Kreasi Mahasiswa ITB, Matematika Jadi Seru!
Ilustrasi Game Super Aritmatika. Foto: Ist/Net

Texno.ID – Game Super Aritmatika dibuat oleh kelompok mahasiswa dari Universitas Institut Teknologi Bandung. Dari judulnya saja mungkin kalian sudah tahu apa tema yang game ini angkat.

Super Aritmatika adalah sebuah game yang membawa konsep matematika. Kelompok Mahasiswa Institut Teknologi Bandung bertujuan untuk membuat kegiatan matematika lebih menyenangkan.

Mahasiswa ITB Buat Game Super Aritmatika

Umumnya game mungkin hanya untuk senang-senang semata. Namun begitu, terkadang juga ada game yang memiliki tujuan untuk mengedukasi. Kelompok mahasiswa Institut Teknologi Bandung baru saja mengembangkan sebuah game yang bertujuan untuk mengedukasi.

Super Aritmatika adalah game yang akan membuat semua orang menjadi suka pelajaran matematika. Game ini merupakan hasil kolaborasi dari Kelompok Keahlian Aljabar FMIPA dengan Kelompok Keahlian Komunikasi Visual dan Multimedia FSRD Institut Teknologi Bandung.

Untuk Meningkatkan Minat Belajar Siswa

Bukan rahasia umum lagi jika matematika menjadi mata pelajaran yang paling siswa hindari. Hal itu karena anggapan bahwa matematika yang sangat sulit.

Minat belajar matematika semakin menurun pada saat pandemi ini. Daring membuat siswa kesulitan dalam menangkap materi matematika sehingga menyebabkan mereka semakin malas.

Kesulitan pembelajaran matematika saat daring memiliki beberapa faktor penyebab, seperti sulitnya materi, media pembelajaran yang monoton bahkan membosankan, keterbatasan waktu, dan jangkauan guru.

Sekelompok mahasiswa dari Institut Teknologi Bandung melihat masalah tersebut dan akhirnya membuat sebuah permainan berbasis matematika baru.

Harapan dari pembuatan game Super Aritmatika ini tentunya adalah agar minat belajar matematika siswa semakin meningkat dengan metode pembelajaran yang menarik. Selain itu, game ini juga menjadi salah satu bukti nyata pengabdian mahasiswa dan Institut Teknologi Bandung untuk Indonesia.

Mekanisme Permainan yang Menarik

Karena bertujuan untuk mengedukasi, jadi kemungkinan besar game ini tidak terlalu menonjolkan gameplay mereka. Seperti game edukasi kebanyakan, Super Aritmatika akan menyajikan pertanyan-pertanyaan yang seputar mater matematika. Pertanyaan yang tersedia di dalam game tentunya sudah tersusun secara sistematik.

Jika hanya pertanyaan seperti itu saja, maka akan terkesan sangat biasa dan membosankan bukan? Nyatanya Super Aritmatika memiliki hal yang membuatnya menarik.

Super Aritmatika akan membawa tema petualangan menelusuri tata surya. Jadi, meski sistem game hanya menjawab pertanyaan, namun visual yang menarik tidak akan membuat bosan.

Pada awal permainan, kalian akan berusaha untuk menyelamatkan berbagai planet dari serangan alien dengan menyelesaikan soal matematika yang ada.

Tentunya setiap planet memiliki tingkat kesulitan yang berbeda sesuai dengan urutannya. Pada planet Merkurius hanya akan berisi soal matematika dengan perkalian sederhana saja.

Soal akan semakin rumit secara perlahan hingga mencapai planet Neptunus. Di planet akhir tersebut soal perkalian sudah akan berupa perkalian campuran dengan waktu terbatas.

Dengan metode permainan yang menyenangkan tersebut, maka game Super Aritmatika sangat cocok untuk mengasah perkembangan kognitif siswa sekolah dasar.

Game ini juga menampilkan banyak ban yang menjadi representasi ikonik berbasis gambar dan menunjukkan berbagai objek dengan khas di dalam bentuk kode atau simbol matematika.

Kabarnya Super Aritmatika versi beta sudah diperkenalkan bahkan melalui tahap uji coba pada siswa sekolah dasar di Kampung Areng dan Lembang. Uji coba juga melalui sistem daring yang berisi panduan mengunduh game.

Melalui uji coba tersebut, game Super Aritmatika mendapat sambutan antusias dari para siswa. Game ini akan meluncur pada Desember 2022 mendatang untuk platform mobile atau Android. Super Aritmatika akan tersedia secara gratis di Google Play Store.