Texno.ID – Game Tropico 6 Android kini bisa anda mainkan. sebelumnya game yang satu ini hanya bisa Anda mainkan di iOS sejak bulan Mei 2019 silam.
Bahkan hanya bisa didapatkan dengan berbayar di Google Play Store. Game simulasi saat ini memiliki daya tarik tersendiri sehingga semakin diminati.
Banyaknya game online maupun offline saat ini bisa dimainkan menggunakan ponsel Android. Berbagai game kini juga semakin diminati karena ketertarikan cara bermainnya.
Tidak sedikit game Android yang justru bisa menghasilkan uang. Sehingga hal ini membuat game Android semakin banyak diminati. Seperti salah satu yang cukup populer yaitu game Tropico 6.
Dari segi permainannya game yang satu ini memang memiliki konsep pemain bisa merasakan langsung. Sehingga layaknya bermain seperti aslinya.
Dalam game Tropico, Anda bisa layaknya seorang wali kota. Untuk Anda yang sudah terbiasa memainkan game Tropico di iOS maka akan tahu bagaimana cara bermainnya.
Sebelumnya game ini hanya bisa Anda mainkan di PC. Bahkan hanya ada beberapa ponsel yang bisa memainkan game yang satu ini. Namun, kini Tropico 6 Android bisa Anda mainkan layaknya di iOS.
Game Tropico 6 Android Resmi Meluncur
Game tropico 6 yang tadinya hanya bisa Anda mainkan di PC maka kini bisa Anda mainkan untuk Android. Berita ini cukup membuat para gamer game simulasi merasa gembira.
Sebelumnya game Tropico mendarat di Apple App Store untuk iOS. Namun, kini game simulasi yang satu ini sudah hadir dengan versi mobile di Android.
Tropico merupakan game dengan konsep unik dan menarik. Para pemain bisa memerankan sosok pemimpin di sebuah negara yang sedang berkembang.
Pemain tidak hanya harus bisa membuat negara tersebut berkembang saja. Bahkan pemimpin juga harus bisa membawa negara tersebut berkembang dalam dunia teknologi saat ini.
Dalam permainan Anda akan merasa terbawa dengan cara bermain pada game tersebut. Karena alasan inilah mengapa game Tropico kini semakin banyak peminatnya.
Cara Mendapatkan Game Mobile Tropico 6 di Android
Bagi pecinta game simulasi tentu sudah tidak asing lagi dengan permainan yang satu ini. Jika sebelumnya game Tropico 6 hanya di iOS kini tidak lagi.
Anda bisa memainkan game Tropico 6 Android dengan berbayar. Download game simulasi yang satu ini di Google Play Store.
Anda harus membayar jika ingin memainkan game yang satu ini. Game simulasi hadir sebagai permainan premium Android.
Saat Anda ingin memainkan game Tropico maka wajib bayar dengan harga Rp 229.000. Sehingga bisa dibilang jika game mobile Android ini tidaklah gratis.
Bahkan tidak hanya itu saja, untuk bisa memainkan Tropico perlu smartphone bertenaga. Tropico termasuk game Android cukup berat.
Sehingga ponsel bertenaga yang bisa memainkannya. Bisa Anda lihat jika game Tropico membutuhkan free space hingga 2,5 GB dengan sistem Android 8.0 Oreo.
Skenario Cerita Game Tropico 6
Game simulasi yang satu ini memiliki cerita kelanjutan dari seri sebelumnya. Dalam game ini tersedia campaign mode dalam 15 kisah yang unik dan segar.
Semua kisah tidak saling terhubung dan Anda bisa memilih sesuka hati. Ada banyak kisah seru dan menarik. Misalnya El Presidente yang berniat menguasai dunia olahraga dan masih banyak kisah seru lainnya.
Permainan Android memang mampu menarik semua gamer pecinta game simulasi. Bahkan termasuk game iOS Tropico yang cukup populer. Kini Anda bisa memainkan game Tropico 6 Android dengan berbayar.