Metamorfosis Tidak Sempurna, Apa Saja Fasenya?

1552
Metamorfosis Tidak Sempurna, Apa Saja Fasenya
Iustrasi Metamorfosis Tidak Sempurna. Foto: rebanas.com

Texno.ID – Metamorfosis tidak sempurna merupakan salah satu jenis metamorfosis yang tidak biasa. Adapun makna dari metamorfosis adalah tahapan dalam makhluk hidup yang selalu mereka jalani sepanjang hidup mereka dengan beberapa tahapan.

Untuk yang mengalami metamorfosis adalah hewan dengan dua jenis. Sebut saja metamorfosis sempurna dan tidak sempurna. Apabila fase sempurna, maka hewan akan mengalami 4 tahapan. Sedangkan untuk yang tidak sempurna, hanya mengalami 3 kali tahapan saja.

Ada beberapa hewan yang akan mengalami fase tidak sempurna, khususnya untuk amfibi dan serangga. Jika kebanyakan mengalami fase sempurna, maka berbeda dengan amfibi dan serangga yang mengalami fase tidak sempurna. Mulai dari awal pertumbuhan sampai akhir pertumbuhan mereka.

Apa Saja Fase Metamorfosis Tidak Sempurna?

Pertumbuhan hewan melalui metamorfosis tidak sempurna akan memiliki tahapan yang tidak lengkap yakni hanya melalui beberapa fase yang bisa mengubah telur menjadi imago dengan membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Nah, untuk penjelasan masing-masing fase ini, bisa kalian ketahui dari ulasan berikut ini.

Telur

Sel telur merupakan bagian penting yang akan menjadi telur dan hanya hewan betina miliki. Dengan adanya sel telur ini, akan berubah menjadi zigot dengan adanya proses pembuahan yang dilakukan oleh spermatozoa milik jantan.

Nantinya hasil pembuahan ini akan menghasilkan embrio yang akan melindungi diri mereka dari berbagai gangguan serangga lain dengan adanya cangkang. Embrio yang terlindungi cangkang ini akan memiliki lapisan dari zar kitin.

Nah, zat inilah yang akan memberikan perlindungan kepada embrio sampai waktunya menetas nanti dan berubah menjadi nimfa. Sehingga telur akan induknya lindungi dan dapat melindungi diri dengan adanya pelindungnya.

Nimfa

Fase selanjutnya yang akan hewan alami ketika metamorfosis tidak sempurna adalah nimfa. Fase ini merupakan terbentuknya hewan dengan organnya yang sudah hampir sama organ hewan dewasa.

Jika kalian pernah mendengar istilah hewan muda, maka inilah fase yang bernama hewan muda dengan ukuran yang lebih kecil dengan organ yang sama dengan hewan dewasa.

Hal yang perlu kalian ketahui selanjutnya, pada fase ini hewan akan mengalami pergantian kulit yang disebut dengan molting. Nantinya ketika tumbuh menjadi dewasa, akan mengalami fase reproduksi.

Meski pada nimfa sudah memiliki organ layaknya dewasa, namun ada beberapa organ yang masih belum tumbuh dengan sempurna. Bentuk nimfa ini hanya ada pada hewan yang memiliki pertumbuhan tidak sempurna.

Larva

Telur yang siap untuk menetas akan menghasilkan larva. Untuk fase ini sering ada pada amfibi dan serangga. Larva ini akan memiliki bentuk yang berbeda dari bentuk dewasanya, misalnya saja pada nyamuk.

Jika larva nyamuk akan berbentuk jentik dan bentuknya sangat berbeda ketika tumbuh dewasa. Larva menjadi salah satu fase yang ada dalam metamorfosis tidak sempurna.

Pupa

Pupa atau kepompong merupakan kondisi yang terjadi ketika hewan tidak makan atau inaktif. Pasalnya, dengan menjadi kepompong akan terlindungi dari rangka luar keras atau kokon.

Ketika berada dalam kokonnya, pupa tidak hanya diam saja, namun melakukan metamorfosis dengan adanya pertumbuhan organ sampai terbentuk hewan dewasa.

Ketika dalam masa ini, pupa akan mendapatkan makanan dari cadangan yang telah mereka kumpulkan dalam tubuhnya. Pupa bagian metamorfosis tidak sempurna. Dengan cadangan makanan ini, mereka dapatkan ketika mereka menjadi larva dan aktif dengan makanan.

Imago

Fase kali ini akan terjadi dengan membutuhkan banyak waktu ketika hewan tumbuh menjadi dewasa. Karena masa ini adalah ketika hewan keluar dari kepompongnya untuk menjadi hewan dewasa.

Hal terpenting dalam fase ini, hewan akan mengalami masa reproduksi dengan saling melakukan perkawinan hewan betina dan jantan. Sehingga mereka akan menghasilkan ratusan telur untuk melakukan perkembangbiakan.

Hewan ini akan terus ada dan mempertahankan diri dengan cara berkembangbiak. Imago menjadi bagian dari fase tak sempurna yang terjadi pada hewan jenis serangga dan amfibi.

Adapun hewan yang melakukan metamorfosis tidak sempurna ini seperti belalang, kecoa, jangkrik, laron, kepik, dan capung. Semua hewan ini akan mengalami fase atau tahapan seperti diatas dengan masa yang berbeda. (CW001)

Editor : Deni Supendi