Fungsi Membran Sel, Pengertian dan Mengenal Strukturnya

927
Fungsi Membran Sel, Pengertian dan Mengenal Strukturnya
Ilustrasi Fungsi Membran Sel. Foto: Ist/Net

Texno.ID – Fungsi membran sel dalam tubuh sangat vital. Sel merupakan unit paling kecil yang membentuk manusia. Kemudian akan membantu pertumbuhan dan perkembangan tubuh manusia. 

Sel mempunyai fungsi untuk kehidupan sel dan membantu kinerja kehidupan. 

Kulit merupakan lapisan paling luar dari manusia. Sedangkan membran sel adalah bagian lapisan dari sel paling luar. 

Pengertian dan Fungsi Membran Sel

Definisi dari membran sel adalah jaringan lipid dan protein yang membentuk batas antara isi sel dan bagian luar sel.  Tugas utama dari membran plasma adalah melindungi sel dari lingkungan di sekitar. 

Semua makhluk hidup mempunyai membran plasma. Jadi, semi-permeabel dan akan mengatur bahan yang keluar dan masuk sel.

Fungsi membran sel sangat bervariasi, tidak hanya mencakup plasma. Membran tipis ini bisa dilewati senyawa tertentu yang berisi cairan dalam sel.

Permeabilitas Selektif

Mengutip biology dictionary.net, fungsi membran sel hanya molekul yang dapat melewatinya. Melalui membran ini maka air, oksigen dan karbon dioksida dapat melaluinya. 

Pada dasarnya, ion seperti kalium dan natrium serta molekul polar tidak akan dapat melewati membran. Sehingga mereka harus melalui  pori-pori dalam membran.

Dengan demikian maka membran akan dapat mengontrol laju kecepatan keluar dan masuknya molekul tertentu dari sel.

Endositosis dan Eksositosis

Endositosis merupakan sel mencerna konten yang relatif lebih besar daripada molekul tunggal atau ion yang melalui saluran. Sel akan dapat mengambil molekul dalam jumlah yang banyak. Bahkan bisa mengambil semua bakteri dari cairan ekstraseluler. 

Sedangkan eksositosis merupakan saat sel melepaskan bahan-bahan. Fungsi membran sel sangat penting dalam dua proses ini. 

Ketika molekul masuk dan keluar sel, maka membran sel akan berubah bentuknya. Kemudian sel juga akan membentuk vakuola berupa gelembung kecil membran yang mengangkut molekul dalam jumlah yang banyak.

Komunikasi Sel

Fungsi membran sel untuk memfasilitasi komunikasi dan pensinyalan. Dalam hal ini, protein dan karbohidrat dalam membran akan melakukannya. 

Protein pada sel akan menandai, kemudian sel lainnya akan mengidentifikasi.

Penghalang Fisik

Secara fisik membran plasma akan memisahkan sitoplasma. Sitoplasma adalah bahan penyusun sel dari cairan ekstraseluler di luar sel. 

Semua komponen fungsi membran sel akan terlindung dari lingkungan luar. Sehingga akan terjadi aktivitas yang terpisah antara dalam dan luar sel. 

Dukungan struktural pada sel dari membran plasma akan mengikat sitoskeleton. Sitoskeleton merupakan jaringan filamen protein dalam sel yang dapat menahan seluruh bagian sel. 

Dinding sel terdiri dari molekul, misalnya saja selulosa. Hal ini akan memberikan dukungan tambahan terhadap sel. 

Struktur Membran Sel

Membran plasma sangat penting dalam tubuh, terdiri dari struktur campuran lemak dan senyawa protein.  Membran  plasma 20% hingga 80% terdiri dari lemak. 

Lemak yang ada dalam membran sel berperan dalam memberikan kelenturan dalam sel. Kemudian, jenis lemak dalam fungsi membran sel adalah fosfolipid, kolesterol dan glikolipid. 

Folispid secara spontan akan menyusun diri menjadi lapisan ganda dengan kepala hidrofilik di luar dan ekornya di dalam. Lalu interaksi ini akan membentuk membran plasma.

Sedangkan kolesterol merupakan komponen lemak untuk mencegah membran plasma jadi kaku.  Glikolipid melekat pada permukaan dan berfungsi untuk mengenali sel lainnya dalam  tubuh.

Protein berada antara lipid yang membentuk membran. Kemudian, protein transmembran tidak dapat masuk dalam sel dengan membentuk pori-pori atau saluran. 

Sel akan mengontrol aliran dari molekul saat mereka masuk dan keluar. Manfaat dari protein dalam membran adalah untuk komunikasi dan pengenalan sel serta aktivitas enzim.

Karbohidrat terbentuk ketika menempel pada protein dan merupakan bagian dari glikoprotein. Glikoprotein ini mempunyai peranan besar dalam fungsi membran sel. Antara lain untuk berinteraksi antar sel, termasuk adhesi sel. 

Secara teknis, membran plasma merupakan cairan. Bila berada pada suhu kamar, maka konsistensinya mirip dengan minyak nabati. 

Lipid, karbohidrat dan protein dalam membran sel bisa berdifusi bebas ke seluruh membran plasma. Membran plasma yang mengapung di permukaan dikenal dengan model mosaik cairan.

Fungsi membran sel sangat penting untuk membentuk struktur plasma dan menyokong pertumbuhannya. Seluruh makhluk hidup mempunyai membran plasma.